Rabu, 09 Januari 2013

5 HAL MUDAH untuk HIDUP lebih BAHAGIA di tahun 2013.

Mumpung masih bernuansa Tahun Baru....

Ada lima hal sederhana yang dapat dilakukan agar hidup kita menjadi lebih bahagia. Berikut lima hal mudah yang dapat Anda lakukan agar hidup lebih bahagia di tahun 2013 dari Pastor Rev. James Martin, seperti dikutip dari Huffington Post, Rabu (2/1/2013).


1. MENJADI LEBIH BAIK

Menurut James, 90 persen kehidupan spiritual manusia adalah menjadi orang baik. Tidak perlu menjadi orang yang memiliki gelar tinggi dalam teologi atau penalaran moral, dan tidak perlu memiliki pengetahuan ensiklopedia keagamaan dunia. Sangat sederhana, yakni jadilah orang yang lembut dan lebih mengasihi orang lain. Dengan kata lain, terus mengucapkan “Terima kasih” dan “Menolong”.
Tanyakan kepada kerabat dan kolega Anda, bagaimana kondisi mereka. Saat mereka berbicara, simak baik-baik. Jangan mengatakan hal-hal kotor di belakang mereka. Pada dasarnya, pedulilah kepada mereka.
Manusia memiliki pilihan untuk menjadi manusia brengsek atau baik. Namun, jadilah baik. Karena pada saat itu Anda akan mendapatkan diri menjadi lebih bahagia di akhir hari. Dan, sebagai manfaat tambahan, semua orang di sekitar Anda akan lebih bahagia.


2. LEBIH SANTAI
Jangan terlalu sibuk seperti orang gila dengan jadwal yang padat, terlalu gila bekerja, terlalu sibuk, dan akhirnya kelelahan. Kegilaan ini terlihat jika Anda selalu mengecek perangkat teknologi setiap menit. Coba pikirkan kembali, apakah Anda benar-benar harus mengeceknya setiap menit? Bisakah Anda mengaturnya agar tidak terlalu sering? Apakah Anda bisa melepas beberapa pekerjaan?
Mungkin proporsi melepas pekerjaan berbeda bagi setiap orang. Namun menguranginya sedikit tentu akan lebih baik. Karena sikap santai bisa menimbulkan kreativitas, banyak waktu untuk berpikir, dan tentunya waktu untuk berdoa.
Paradoksnya, hal itu mungkin membuat Anda lebih produktif. Hal ini tentu akan membuat Anda lebih bahagia, dan tentunya membuat semua orang di sekitar Anda lebih bahagia. Pasalnya Anda tidak akan menekan orang lain dengan kondisi stres yang Anda alami. Ini tidak berarti Anda harus berhenti bekerja atau mengatakan kepada setiap orang bahwa Anda telah berhenti beraktivitas. Intinya, lebih sedikit santai. Karena Anda seorang manusia dan bukan robot.


3. NIKMATI KEINDAHAN ALAM
Lihatlah ke langit dan nikmati keindahannya. Lakukan ini setiap hari. Jika Anda menikmatinya, Anda akan merasakan betapa indahnya alam ciptaan Tuhan. Kemudian amati tumbuhan yang ada di sekitar rumah Anda. Apakah Anda sadar bahwa pohon jambu yang ada di rumah tetangga mulai berbuah? Berikan waktu beberapa detik untuk menyadari perubahan yang ada di lingkungan rumah.
Jika Anda tinggal di kota, rasakan angin atau sinar mentari yang sesekali menelusup ke bangunan tinggi. Dan jika Anda cukup beruntung hidup dekat laut atau danau, ini merupakan keuntungan. Perhatikan alam lebih sedikit. Tahukah Anda bahwa mereka selalu berubah dan memberikan kejutan.
Dengan menikmati keindahan alam setiap hari, Anda bisa bersyukur kepada Tuhan. Ini akan menambah banyak kebahagiaan untuk hidup Anda.


4. MENJADI LEBIH BERSYUKUR
Anda bisa mencoba hal ini dengan memperhatikan hal-hal kecil yang sehari-hari cenderung diabaikan. Yang dimaksud adalah hal-hal yang Anda dapatkan dengan mudah dan disukai, tapi tidak istimewa. Misalnya, rasa selai roti atau susu saat sarapan. Atau telepon tak terduga dari seorang teman.
Canda tawa anak atau keponakan Anda. Uniknya binatang peliharaan. Acara TV yang lucu. Sebuah pekerjaan rumah yang mudah dikerjakan akhirnya selesai. Anda bisa bersyukur atas hal-hal itu dengan bersyukur kepada Tuhan ( Apapun Agama dan Kepercayaan anda ! ).
Ini tidak berarti Anda tidak boleh sedih dan kecewa. Memang benar hidup terkadang sulit dan sangat sulit. Namun sadarilah bahwa ada beberapa hal di hidup yang membuat Anda merasa beruntung. Dan semua itu hanya membutuhkan waktu beberapa detik setiap hari. Rasa syukur adalah pintu gerbang menuju kehidupan spiritual. Karena itu, buka pintu tersebut hari ini. Maka Anda akan menjadi insan yang lebih bahagia dalam menjalani hidup.


5. RUTIN BERDOA
Berdoa hanya membutuhkan waktu beberapa menit dalam sehari. Dan waktu beberapa menit ini akan menjadi awal yang baik untuk kehidupan rohani Anda. Anggap saja ini sebagai usaha untuk menjalin sebuah hubungan dengan orang istimewa.
Jika Tuhan ( Apapun Agama dan Kepercayaan anda ! ) merupakan hal yang penting di hidupmu, maka tentunya Anda ingin menghabiskan waktu berdua saja dengan-NYA, bukan? Ini adalah inti dari doa. Dan tidak ada cara terbaik untuk berbicara dengan Tuhan selain berdoa.
Bayangkan diri Anda berbicara dengan Tuhan. Berdoa, baik lama atau tidak, akan membantu Anda tetap dekat dengan Tuhan. Dan hubungan itu, karena transenden dan membuat Anda merasa tidak sendirian di saat-saat sulit, pastinya akan membuat hidup Anda lebih bahagia.
Lima hal ini terlihat tidak sulit untuk dilakukan. Karenanya, jangan ragu untuk melakukannya dan raih hidup yang lebih bahagia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar